lomba logo PT Pos Indonesia

Posted on | Saturday, November 15, 2008 | 13 Comments


info dari : mas karosta

LOMBA LOGO PT. POS INDONESIA

dapatkan satu buah mobil grand livina dan empat buah macbook!




Persyaratan Peserta
- Terbuka untuk umum, WNI, perorangan maupun kelompok, kecuali panitia, dewan juri dan keluarganya.
- Tidak dipungut biaya pendaftaran
- Peserta melampirkan identitas diri (fotokopi KTP)
- Peserta wajib mengisi dan menandatangani surat pernyataan keaslian ide (bisa didownload di www.posindonesia.co.id)

Kriteria Logo
- Logo berupa logogram dan logotype(gabungan keduanya)
- Logo adalah karya asli, bukan jiplakan atau contekan
- Logo harus mencantumkan text POS INDONESIA
- Logo harus dapat mengkomunikasikan misi dari PT POS INDONESIA
- Penampilan logo sederhana, mudah diingat & diterapkan pada berbagai kemungkinan teknik dan media, baik 2 dimensi maupun 3 dimensi
- Logo belum pernah dipublikasikan / disayembarakan
- Semua karya yang dikirimkan menjadi milik panitia
- Dewan Juri dan PT POS INDONESIA berhak melakukan perubahan desain bila diperlukan dan pemenang wajib melakukan revisi perubahan

Jadwal Penerimaan dan Penjurian
- Batas akhir penerimaan logo adalah tanggal 10 Desember 2008
- Penjurian Tahap 1 dilakukan tanggal 15 - 17 Desember 2008
- Penjurian Tahap 2 dilakukan tanggal 19 - 20 Desember 2008
- Panitia & Dewan juri tidak melayani surat menyurat pada lomba ini.
- Keputusan juri tidak bisa diganggu gugat
- Semua karya menjadi hak milik PT POS INDONESIA

Dewan Juri
1. Dr. I Ketut Mardjana (Wakil Dirut PT Pos Indonesia)
2. Narga Habib (Brand Consultant / Praktisi Periklanan )
3. Hakim Lubis (Creative Director / Praktisi Periklanan )
4. Drs. Indarsjah Tirtawidjaja (Dosen & Anggota Kelompok Keahlian
KOMUNIKASI VISUAL dan MULTIMEDIA (KVMM) FSRD ITB, Dekan Fakultas Komunikasi Visual (FDKV) Universitas Widyatama)
5. Dr. Priyanto Sunarto (Pengajar DKV ITB)

Ketentuan Teknis
- Peserta dapat mengirimkan maksimal 2 alternatif logo
- Logo harus memiliki warna korporat PT. POS INDONESIA
- Identitas peserta ( Nama, Alamat, Pekerjaan, No telpon ) ditempel di kanan bawah belakang karya.
- Konsep diketik di kertas A3, 1,5 spasi dan ditempel di bagian belakang desain logo utuh.
- Menyertakan CD file desain logo dalam format CMYK :
* Folder Logo Asli : Corel Draw / Freehand / Illustrator
* Folder Presentasi : JPEG 300 dpi ( high quality )
* Folder Konsep Logo : Ms Word
- Lampirkan surat pernyataan yang berisi keterangan orisinalitas logo yang ditandatangani di atas meterai Rp.6000,
- Semua dokumen dimasukan ke amplop coklat tertutup tidak boleh dilipat, dikirimkan ke :
Panitia Sayembara Logo PT POS INDONESIA PO BOX : LOMBA DESAIN LOGO BANDUNG 40000

-Untuk keterangan lebih lanjut, teman-teman dapat mendownload informasi di : download disini

Penentuan Penilaian
- Orisinalitas karya
- Relevansi logo dengan misi PT POS INDONESIA
- Unsur estetika
- Pengaplikasian logo pada berbagai media

Hadiah
- Satu (1) pemenang Utama berhak mendapat hadiah berupa :
1 (satu) unit Grand Livina + Piagam Penghargaan
- Empat (4) pemenang Hiburan berhak mendapat hadiah masing-masing berupa :
1 (satu) unit macbook + Piagam Penghargaan
- Pajak, transportasi dan akomodasi ditanggung pemenang.

Pengumuman pemenang akan dipublikasikan pada surat kabar Kompas, 27 Desember 2008 dan www.posindonesia.co.id

Comments

13 Responses to “lomba logo PT Pos Indonesia”

  1. Anonymous
    November 17, 2008 at 4:29 PM

    wah..lomba logo PT.POS ini sangat super serius & kompeten,.hal itu bisa dilihat dari formulir aplikasi lomba yang sudah disediakan & distandardkan,..juri yang terlibat...adalah orang2 yang tepat,..mereka adalah orang2 PPPI,..danbrand consultant,..thanks info & keterselenggaraannya lomba ini khususnya PT.POS INDONESIA,..hal ini jarang saya temukan di kepanitiaan lomba logo yang diselenggarakan oleh intansi pemerintah. salut buat PT>POS dengan melibatkan dewan juri yang tepat.

  2. Anonymous
    November 17, 2008 at 7:07 PM

    setuju dngn komentarmu yg cerdas, berarti intinya untuk para logomaniax kita juga harus mengasah pedang kita lebih tajam lagi dan tentu saja kita juga harus super serius pula... so mari berjuang untuk menjadi yang terbaik n semoga beruntung juga...Amin.

  3. creatrief
    November 19, 2008 at 12:40 PM

    kalo mo nge-download surat pernyataan keaslian ide-nya link-nya dimana ya?thx

  4. Anonymous
    November 19, 2008 at 8:20 PM

    ada tuh di posindonesia.com, kalo nggak salah sih gituuuuu

  5. Anonymous
    November 23, 2008 at 12:16 PM

    mas - mas, infraboard itu gimana yahhhhh...

    @adhri
    bukan posindonesia.com tapi posindonesia.co.id

  6. qiendesign
    November 23, 2008 at 8:17 PM

    toiz:
    tul, semoga bukan hanya dari itu saja. semoga mereka tetap professional hingga akhir kompetisi.

    zi:
    amin

    creatief:
    bisa dicoba disini mas peraturan lomba pos indonesia

    juan:
    saya juga belum cukup tau tentang infraboard, tapi menurut info yang yaqien dpt, katanya sih semacam plastik agak tebal yang mudah dibentuk gitu. kepada teman2 yang lain, ada yang bersedia membantu kita? hehe..

  7. Mohammad Afdhal Jauhari
    November 27, 2008 at 5:25 PM

    aku mau nanya ni... aku kurang ngerti masalah Pantone...
    di peraturan di tulis
    ORANGE : PANTONE 165C atau 165CU ( Format CMYK; C:0 M:59 Y:96 K:0 ) yang kita pakai yang mana? Atau dipilih salah satunya, coz, saya pakai corel draw, udah pake PANTONE 165C, tapi cmyk nya beda dengan yang ditulis diatas. mohon bantuannya. soal infraboard...huaaahhh susah euy nyarinya, kagak ketemu. mohon bantuannya lagi...

    regards

  8. qiendesign
    November 29, 2008 at 1:27 PM

    afdhal:
    pilih salah satu aja mas, kalau mau yang pantone silahkan pilh pantone 165c sedangkan untuk warna dg format cmyk gunakan format C:0 M:59 Y:96 K:0

    kalo gak salah pantone itu seperti format warna RGB(cocok untuk dilayar monitor), sedangkan CMYK lebih cocok untuk kebutuhan print.

  9. themunir
    December 2, 2008 at 11:25 PM

    penempatan pada "infraboard" hitam..katanya sih dapat berupa karton hitam / alas datar yang berwarna hitam. Tujuannya sih agar para juri nikmat memandang logo-logo peserta.. katanya lho..tp yang fenting bikinnya logo n konsepnya kok dab!

    ada info lomba logo "gema insani" mas... deadline mei 2009. gemainsani.co.id/lomba
    trims.........

  10. Anonymous
    December 3, 2008 at 4:07 PM

    waduh mas yaqien atas semua info-infonya saya selalu rutin mengunjungi blog mas yaqien...!!!

    tapi saya mau minta sran donk...!!!

    gimana yah biar tetap termotivasi berkarya???

    soalnya lagi ga ada semangat neeh buat ngebikin gambar-gambar.

    malesssssssss

  11. Anonymous
    December 3, 2008 at 4:45 PM

    kenapa sih lomba-lomba di indonesia harus ngirif hardcopy, koq gak pake softcopy aja via email... kan ngirit... he he he

  12. qiendesign
    December 6, 2008 at 11:12 AM

    munir:
    oh gitu ya.. gema insani? iya udah tau mas, tapi belum sempat di posting.

    yoolda:
    makasih mas. biar tetap termotivasi? waduh... apa yah?.. kalau bagi yaqien sih, ngedesign, bikin logo, ikutan lomba logo, itu adalah hobby plus iseng2 berhadiah, sehingga 'ga ada suatu paksaan untuk berkarya. so, enjoy aja...! kalau emang lagi 'ga mood ya nda usah di paksakan. seperti lomba logo nyonya meneer, kemarin yaqien lagi 'ga punya ide dan konsep yang cukup plus lagi banyak urusan, so 'ga ikut meramaikan lomba logo nyonya meneer deh. tapi, tetap semangat!

    aksa:
    betul! bagaimana kalo pake infraboard segala? hardcopy aja dah merogoh kocek yang ... hehe. mungkin para dewan juri memiliki maksud tersendiri, salah satunya pengaplikasian logo jika di print out!

    ok, thanks untuk semuanya, selamat berkarya semoga mendapatkan yang terbaik. amin.

  13. Anonymous
    December 15, 2008 at 9:14 AM

    Mas yaqien, n para desain logo maniax... hari ini logo-logo PT.POS Indonesia karya kita-kita bakalan di Uji. Hayooo... kita tunggu logo-logo siapa saja yang bakalan menarik perhatian para Dewan Juri? Tetap Semangat, dan jangan lupa berdo'a. Walau Biaya Produksi pembuatan logo hampir samapai pada angka 100rb, tapi itu kan sebanding dengan hadiahny.... GRAND LIVINA. Pasti lupa deh ma 100rb-nya. he5x. Salam Sukses.

Qien | Logo

Copyright (c) 2007-2012
Jl. Pejaten Barat II Rt. 003/08 No. 60 Pasar Minggu Jakarta Selatan 12510
Email : h_yaqien[@]yahoo.com

Readers | Followers

Dapatkan informasi terbaru seputar lomba dan sayembara logo, langsung di email teman-teman. Sudah bergabung dengan kami.

Subscribe to yaqiendesign - your logo solutions! by Email


Recent Visitors